Pelatih Napoli, Walter Mazzarri merasa terkejut mengetahui kubu
Inter Milan mengeluhkan kekalahan mereka dalam perempat final Coppa
Italia di San Paolo dini hari tadi.
Nerazzurri harus mengakui keunggulan pasukan Mazzarri dengan skor telak 2-0 sekaligus memupus ambisi sang juara bertahan mempertahankan titel mereka sekaligus menghentikan rekor tujuh kemenangan beruntun mereka di semua ajang.
Namun pelatih Inter, Claudio Ranieri serta para pemainnya mengklaim mereka layak mendapatkan penalti atas pelanggaran yang dialami Diego Milito, dan hal ini membuat Mazzarri gemas.
"Ranieri adalah pelatih hebat yang saya kagumi, tapi jika ia memang mengatakan itu maka ia juga harus ingat bahwa dua pemain mereka harusnya sudah diusir keluar lapangan," sindir Mazzarri.
"Wesley Sneijder harusnya diganjar kartu merah atas pelanggaran mengerikan pada Walter Gargano, sementara Cristian Chivu pantas mendapatkan kartu kuning kedua. Saya pikir jikalau ada tim yang dihukum dalam laga ini, maka itu adalah Napoli."
"Inter dalam momen performa yang tengah bagus, dan itu sudah berkata banyak tentang apa yang kami raih malam ini. Saya rasa performa kami selalu bagus, apakah itu menghadapi tim besar atau tim lebih kecil," tandasnya.
Nerazzurri harus mengakui keunggulan pasukan Mazzarri dengan skor telak 2-0 sekaligus memupus ambisi sang juara bertahan mempertahankan titel mereka sekaligus menghentikan rekor tujuh kemenangan beruntun mereka di semua ajang.
Namun pelatih Inter, Claudio Ranieri serta para pemainnya mengklaim mereka layak mendapatkan penalti atas pelanggaran yang dialami Diego Milito, dan hal ini membuat Mazzarri gemas.
"Ranieri adalah pelatih hebat yang saya kagumi, tapi jika ia memang mengatakan itu maka ia juga harus ingat bahwa dua pemain mereka harusnya sudah diusir keluar lapangan," sindir Mazzarri.
"Wesley Sneijder harusnya diganjar kartu merah atas pelanggaran mengerikan pada Walter Gargano, sementara Cristian Chivu pantas mendapatkan kartu kuning kedua. Saya pikir jikalau ada tim yang dihukum dalam laga ini, maka itu adalah Napoli."
"Inter dalam momen performa yang tengah bagus, dan itu sudah berkata banyak tentang apa yang kami raih malam ini. Saya rasa performa kami selalu bagus, apakah itu menghadapi tim besar atau tim lebih kecil," tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar